
Binjai | www.pa-binjai.go.id
Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada tanggal 28 Oktober 2024, Pengadilan Agama Binjai menggelar upacara di halaman kantor Pengadilan Agama Binjai pada pagi hari ini. Upacara dimulai pukul 08.00 WIB dengan dihadiri oleh seluruh aparatur Pengadilan Agama Binjai yang terdiri dari hakim, pejabat struktural dan fungsional, pelaksana dan PPNPN. Bertindak sebagai pembina upacara adalah Hakim Pengadilan Agama Binjai, Bapak Nur Khozin Maki S.H.I., M.H. Dalam amanatnya, beliau membacakan sambutan Menteri Pemuda Olahraga RI dengan tema “Maju Bersama Indonesia Raya”.

Tema Hari Sumpah Pemuda kali ini mengandung pesan bahwa untuk kejayaan Indonesia di masa depan harus dilakukan secara bersama-sama oleh segenap elemen bangsa termasuk golongan pemudanya.
Sementara itu ada beberapa sub-tema yang menjadi fokus Hari Sumpah Pemuda tahun 2024 ini, yakni:
- Pemuda Peduli Gizi anak Indonesia untuk generasi sehat dan produktif.
- Pemuda Indonesia, Bersatu dalam Kebhinekaan Berjuang dalam Ke-Indonesiaan.
- Pemuda Indonesia, sehat, cerdas, kreatif, inovatif dan berkarakter.
- Transformasi Pemuda pada Pendidikan, Kesehatan, kepemimpinan, Sosial Budaya, Teknologi, dan ekonomi sebagai Energi pemuda Majukan Indonesia
- Wujudkan pemuda yang maju, mandiri dan profesional.
Tujuan Peringatan Hari Sumpah Pemuda ini adalah untuk mengenang perjuangan pemuda dalam Kemerdekaan. Sumpah Pemuda adalah simbol perjuangan generasi muda dalam meraih kemerdekaan. (Tim IT PA Binjai)
