CCTV Online Pengadilan Agama Binjai

Asisten Virtual Pengadilan Agama Binjai

Facebook Pengadilan Agama Binjai

Instagram Pengadilan Agama Binjai

Youtube Pengadilan Agama Binjai

Whatsapp Pengadilan Agama Binjai

pembinaan ketua ma

Binjai www.pa-binjai.go.id

Kamis, (28/08/2025). Ketua Pengadilan Agama Binjai, Bapak Mhd. Taufik, S.H.I., M.H., menghadiri kegiatan Pembinaan yang disampaikan langsung oleh YM. Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia, Prof. Dr. H. Sunarto, S.H., M.H.

Kegiatan ini dilaksanakan pada Kamis, 28 Agustus 2025 pukul 07.00 WIB bertempat di Ruang Sidang Cakra Pengadilan Tinggi Medan, dengan diikuti oleh seluruh pimpinan, hakim, panitera, dan sekretaris pengadilan tingkat banding maupun tingkat pertama, serta aparatur pengadilan dari empat lingkungan peradilan se-wilayah Sumatera Utara.

pembinaan ketua ma 2

Pembinaan ini diselenggarakan oleh Mahkamah Agung Republik Indonesia sebagai bagian dari upaya penguatan integritas, profesionalisme, serta peningkatan kualitas pelayanan peradilan bagi masyarakat.

Dalam arahannya, YM. Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia, Prof. Dr. H. Sunarto, S.H., M.H., menekankan pentingnya menjaga marwah lembaga peradilan melalui peningkatan disiplin, soliditas antar aparatur, serta penguasaan teknologi informasi untuk mewujudkan peradilan modern yang transparan dan akuntabel.

Dengan adanya pembinaan ini, diharapkan seluruh aparatur peradilan, termasuk Pengadilan Agama Binjai, semakin termotivasi untuk memberikan pelayanan hukum yang berintegritas, profesional, dan berorientasi pada kepuasan pencari keadilan.

(Tim IT PA Binjai)

  • 1.debi.jpg
  • 2.renata.jpg
  • 3.anggi.jpg
  • 4.khozin.jpg
  • 5.berliana.jpg
  • 6.putri.jpg
  • 7.imam.jpg
  • 8.dinda.jpg
  • 9.PPPK.jpg
  • 10.juliya.jpg