TONGGAK SEJARAH
HIJRAHNYA KOPERASI PENGADILAN AGAMA BINJAI KE KOPERASI SYARI’AH “AMANAH” PENGADILAN AGAMA BINJAI
Pada hari ini (Senin, 23 Juli 2018) seluruh hakim dan pegawai di Pengadilan Agama Binjai berkumpul untuk mendengarkan laporan pertanggung jawaban pengurus dan pengawas tahun buku 2017 Koperasi Pegawai Negeri Pengadilan Agama Binjai. Laporan tersebut disampaikan dengan diwakili oleh pengurus Ibu Dra. Hj. Nurlela Br Ginting, MM dan Yusliana, SH.
Acara diawali dengan kesepakatan para anggota mengenai beberapa hal, seperti penentuan dan penetapan quorum RAT dan dilanjutkan dengan pembacaan, pembahasan, dan pegesahan laporan-laporan pertanggungjawaban tahun buku 2017, serta rapat pemantapan komitmen seluruh anggota Koperasi Pegawai Negeri Pengadilan Agama Binjai berhijrah ke operasional Koperasi Syari’ah.

>>>>
KUNJUNGAN KERJA DAN AUDIENSI
PIMPINAN PENGADILAN AGAMA BINJAI DENGAN
WALIKOTA BINJAI
Selasa, 17 Juli 2018, kunjungan kerja yang dilakukan oleh Pimpinan Pengadilan Agama Binjai di Kantor Walikota Binjai dalam hal meningkatkan kerjasama dalam bidang pelayanan kepada masyarakat khususnya Peradilan Agama dalam hal ini turut hadir Ketua Pengadilan Agama Binjai Ibu Dr. Hj.Sakwanah, S.Ag., S.H, M.H. dan didampingi Bapak Panitra Khairul Azhar Siregar, S.H dan Ibu Sekretaris Novi Andriyani, S.E ., M.M dan kedatangan rombongan Pengadilan Agama Binjai disambut oleh Walikota Binjai Bapak H.M. Idaham, S.H., M.Si dan perangkat Pemko Binjai yang turut hadir dan bersama-sama dalam menyambut kehadiran Rombongan dan menuju Ruang Smart City Center kota Binjai dalam kesempatan ini Walikota menjelaskan tentang proses capaian Smart City Cente di Kota Binjai.
Selengkapnya: KUNJUNGAN KERJA DAN AUDIENSI PIMPINAN PENGADILAN AGAMA BINJAI DENGAN WALIKOTA BINJAI
BUKA PUASA DAN SANTUNAN ANAK YATIM
“Meningkatkan Ukhuwah Islamiyah’’

Kamis, 7 Juni 2018, bertepat di lobi ruang tunggu Pelayan Informasi dan Pengaduan Keluarga Besar Pengadilan Agama binjai melakukan Acara buka puasa dan santunan anak yatim yang bertujuan meningkatkan keiman dan ketakwaan kita kepada Allah Swt dan menumbuhkan rasa memberi dan tetap menjaga Ukhuwah Islamiyah terhadap keluarga besar Pengadilan Agama Binjai, acara buka puasa dan santunan anak yatim merupakan Tradisi yang setiap tahunnya di lakukan oleh Pengadilan Agama Binja pada bulan Ramadhan.
Pelaksanaan Upacara HARKITNAS di Pengadilan Agama Binjai
Pada tanggal 21 Mei 2018

Menindaklanjuti surat Sekretaris Mahkamah Agung RI No. 289/SEK/KS.00/05/2018 tentang Penyelenggaraan Upacara Bendera Memperingati Hari Kebangkitan Nasional ke 110 Tahun 2018 tertanggal 18 Mei 2018, menginstruksikan kepada seluruh pengadilan pada empat lingkungan peradilan untuk menyelenggarakan upacara. Maka pada tanggal 21 Mei 2018 di halamanan gedung Pengadilan Agama Binjai telah diadakan upacara Hari Kebangkitan Nasional dengan diikuti oleh seluruh Hakim, seluruh pegawai, serta pejabat struktural maupun fungsional.
PISAH SAMBUT PANITERA PENGADILAN AGAMA BINJAI

Rabu, pada tanggal 09 April 2018 di Pengadilan Agama Binjai telah dilaksanakan acara pisah sambut panitera yang dihadiri oleh ketua, hakim, pejabat fungsional dan struktural serta seluruh staf pengadilan agama binjai dan tenaga kontrak. Tujuan diadakannya acara ini adalah untuk saling mengenal antara panitera baru dengan seluruh staf, sekaligus melepas panitera lama yang mutasi ke PTA Medan.
Agenda terbagi kedalam dua acara, acara pertama yaitu pelantikan panitera baru, Khairul Azhar Siregar yang dilaksanakan pada jam 10.00 wib, sedangkan agenda kedua temu pisah panitera lama, Jasman SH yang dilaksanakan setelah waktu shalat zhuhur, tepatnya pada jam 13.30.
